3 Ciri-Ciri Burung Kenari Black Red Asli Dengan Suara Master

Kenari Black Red

Burung kenari black red merupakan salah satu varietas kenari yang sudah sangat populer di Indonesia. Selain memiliki suara yang indah, Burung ini juga memiliki kombinasi warna yang elegan yaitu berwarna merah gelap dengan beberapa bagian yang berwarna hitam.

Bukan cuma itu, jenis kenari ini juga sudah terkenal kualitas suaranya. Suara kenari jenis ini terdiri dari berbagai macam nada tinggi, rendah, dan sedang, yang disusun dengan rapi dan teratur.

Maka tidak heran jika mayoritas pecinta burung di Indonesia banyak yang membudidaya jenis ini sebagai hiasan bahkan jawara adu kicau kenari gacor.

Ciri-Ciri Burung Kenari Black Red Asli

Seiring persilangan antar trah kenari, saat ini memang sangat sulit untuk membedakan jenis burung kenari asli. Mungkin bagi sebagian pecinta burung ini tidak terlalu sulit, tapi bagaimana jika kamu masih tergolong baru di dunia kicau?

Sebenarnya jenis burung kenari ini memiliki beberapa ciri khas yang membedakannya dari jenis burung kenari lainnya. Berikut ini adalah ciri-ciri burung kenari black red asli:

1. Warna Bulu Merah Gelap

Sesuai namanya, warna bulu merah gelap adalah ciri utama dari burung kenari black red asli. Warna merah yang redup inilah yang membuat kenari ini terlihat lebih eksotis.

Selain itu juga terdapat corak hitam di bagian sayap, kamu perlu waspada jika tidak menemukan ciri-ciri corak ini karena ada beberapa kasus burung black red semiran.

2. Kenari Black Red Lebih Ramping

Meskipun pada umumnya burung kenari memang memiliki tubuh yang ramping, tapi jenis kenari ini terlihat jauh lebih ramping dari biasanya.

Selain itu bentuk sayapnya juga lebih kecil dan memiliki kaki yang cenderung lebih panjang dari jenis kenari lainnya. Namun tidak menutup kemungkinan panjang kaki tidak terlalu terlihat.

3. Suara Burung Lebih Merdu

Kita semua pasti sudah tahu bagaimana karakter suara burung kenari. Namun jika kalian bandingkan dengan black red, ada beberapa perbedaan yang memberi kesan burung ini lebih merdu dari biasanya.

Secara spesifik memang sulit untuk membedakan, namun susunan nada tinggi, sedang, dan rendah terdengar lebih halus dan sangat merdu.

Maka tidak heran jika kenari black red sering menjadi primadona di kebanyakan perlombaan kicau burung di seluruh indonesia. Bukan cuma itu, banyak juga yang membudidaya hanya untuk hiasan dirumah loh!

5 Langkah Dasar Merawat Burung Perkutut Agar Tidak Mudah Sakit

 

3 Ciri-Ciri Burung Kenari Black Red Asli Dengan Suara Master

You May Also Like

About the Author: Kumau Info

Blogger yang ikut meramaikan dunia maya dengan informasi dan pengetahuan berdasarkan sumber terpercaya.